07 Mei, 2009


BUPATI TERIMA JAJARAN DIREKSI KR GROUP

Bagi warga masyarakat di Kabupaten Kulonprogo, surat kabar Kedaulatan Rakyat (KR) sudah menjadi keluarganya sendiri. Begitu akrabnya dengan media ini sehingga setiap media cetak yang beredar di kabupaten paling barat di propinsi DIY menganggapnya sedang membaca KR.

“Begitu mendalamnya surat kabar bagi warga kami, sehingga apapun surat kabar yang dibaca, kalau sudah baca koran maka dijawabnya, ya sedang baca KR,”kata Bupati Kulon Progo, H.Toyo Santoso Dipo saat menerima silaturahmi jajaran direksi PT BP KR , Rabu (6/5) di Joglo Bupati.

Silaturahmi dipimpin Dirut PT.BP KR H.Rachmad Ali, jajaran direksi serta pemimpinan redaksi KR Group, Kabiro KR Wates R.Agus Sutata dan wartawan KR Kulonprogo. Sedangkan Bupati Kulonprogo didampingi Asisten Pembangunan Ir.H.Agus Anggono, Kabag TI dan Humas Setda Drs.Bisono Indro Cahyo dan Kasubag Humas Setda Arning Rahayu,SIP.

Surat kabar KR menurut Toyo sangat membantu warga masyarakat dalam menambah ilmu pengetahuan yang berguna bagi kesejahteraan warga disamping memberikan hiburan. Dibandingkan dengan setiap tayangan di televise yang menyuguhkan berbagai judul sinetron berisikan orang menangis, selingkuh dan kekerasan hanya sedikit porsi untuk pengetahuan.

“Namun demikian seandainya dapat ditambah dalam rubric meski kecil dengan muatan bahasa Jawa, sehingga dapat melestarikan budaya atau bahasa jawa, seperti yang telah dilakukan di rumah dinas Bupati malam Sabtu Kliwon dengan Mocopatan,”pinta Toyo.

Sementara itu Rachmad Ali menyatakan KR akan terus meningkatkan kerjasama dengan Pemkab Kulonprogo terutama dalam upaya mendukung program pembangunan. KR siap membantu mempromosikan berbagai potensi yang ada di Kulonprogo.

Tidak ada komentar: