MANUNGGAL FAIR DIGELAR AKHIR OKTOBER
Pendaftaran Dibuka Setelah Lebaran
Pameran Manunggal Fair 2008 dalam memeriahkan Hari Jadi Kabupaten Kulonprogo akan digelar akhir bulan Oktober atau tepatnya mulai (25/10) sampai (2/11) di jalan Seputar Alun-alun Wates. Sementara pendaftaran peserta akan dibuka setelah lebaran Idul Fitri 1429H mendatang.
Kepala Kantor Humas Kabupaten Kulonprogo selaku Ketua Umum penyelenggara Drs.R.Agus Santosa,MA didampingi Kasie Penerangan Masyarakat Kantor Humas M.Ettik Dwiwulanjari,SIP,MSi, Sabtu (6/9) menjelaskan pelaksanaan pameran Manunggal Fair 2008 mendatang, sebagai event dalam memeriahkan Hari Jadi Kulonprogo akan digelar selama 9 hari mulai (25/10) sampai (2/11), sementara bagi peserta pameran, panitia akan membuka pendaftaran setelah lebaran. Pendaftaran bagi instansi /dinas,kelompok binaan ,ormas,orpol dan LSM mulai (8/10) sampai (13/10) biaya gratis dengan fasilitas kavling 3X4 meter,tenda dan listrik 100 watt, sedangkan bagi peserta swasta mulai (14/10) sampai(18/10) fasilitas kavling 3X4 meter dengan harga disesuaikan lokasi, untuk kelas A di Selatan Alun-alun Rp.400.000,_, kelas B di Timur dan Barat Alun-alun Rp.350.000,- dan kelas C di Utara Alun-alun Rp.300.000,-.
Agus menambahkan dalam setiap pelaksanaan Manunggal Fair selalu terdapat mascot, dan untuk penyelenggaraan tahun ini untuk menyongsong selesainya pembangunan Pelabuhan Samudra di Karangwuni menggunakan mascot Perahu sekaligus merupakan symbol aktualisasi potensi sumberdaya kelautan di Kulonprogo. Sehingga tema yang diangkat adalah Kita Kembangkan Semangat Bahari Menuju Kulon Progo Go Internasional.
Dalam membangkitkan semangat bahari bagi warga masyarakat, Bupati Kulonprogo H.Toyo Santoso Dipo telah memerintahkan kepada para PNS dan para pelajar baik tingkat usia dini (PAUD),TK/SD,SMP dan SLTA untuk memasyarakatkan lagu Pelaut.