08 November, 2008


TURNAMEN BASKET SLTA

Pengurus Kabupaten Persatuan Bola Basket Seluruh Indonesia (Pengkab Perbasi) Kulonprogo akan menggelar turnamen basket tingkat SLTA di Lapangan Bola Basket Alun_alun Wates, mulai 14- 23 November 2008. Turnamen yang merupakan puncak pembinaan atlet bola basket tingkat SLTA di Kulonprogo ini akan memperebutkan Piala Perbasi Kulonprogo.

Sekretaris Pengkab Perbasi Kulonprogo, Quindarta Yudi Atmanta mengatakan turnamen basket SLTA ini akan diikuti 17 tim dari 10 sekolah yang terdiri dari 10 tim putra dan 7 tim putri. Ke-10 tim putra yang akan mengikuti turnamen ini adalah dari SMAN 1 Wates, SMAN 2 Wates, SMAN 1 Pengasih, SMKN 2 Pengasih, SMAN 1 Temon, SMAN 1 Sentolo, SMAN 1 Kokap, SMK Bopkri Wates, SMK Ma’arif 1 Wates dan MAN 2 Wates. Sedangkan tim putri berasal dari SMAN 1 Wates, SMAN 2 Wates, SMKN 2 Pengasih, SMAN 1 Temon, SMAN 1 Sentolo, SMK Bopkri Wates dan MAN 2 Wates.

Menurut Yudi, dengan menggunakan system gugur, turnamen ini akan memperebutkan total hadiah jutaan rupiah untuk tim pemain bahkan suporter terbaik. “Turnamen ini akan menjadi sebuah tontonan yang menarik bagi masyarakat di Kulonprogo, terutama bagi para kawula muda khususnya pecinta olahraga basket. Apalagi turnamen ini dikemas tidak hanya sekedar menyuguhkan olahraga tapi juga dibungkus dengan sisi hiburan.”katanya.

Diharapkan keberadaan turnamen ini akan dapat menjadi pemicu atau motivasi munculnya bakat-bakat muda atlet basket di bumi Binangun sehingga pada akhirnya dapat memberikan sumbangsih bagi prestasi olahraga di Kulonprogo.

KULONPROGO TAK BUKA LOWONGAN CPNSD

Pemkab Kulonprogo pada tahun 2008 ini tidak menerima pedaftaran Calon Pegawai Negeri Sipil Daerah (CPNSD) untuk umum seperti yang dilakukan oleh pemkab/pemkot lainnya. Meskipun sebenarnya Menteri Pendayagunaan Aparatur Negara (Menpan) menyetujui pengisian sekitar 396 formasi CPNSD yang meliputi guru, tenaga kesehatan, tenaga administrasi dan pengangkatan Sekreatris Desa menjadi PNS.

Plt. Kepala Badan Kepegawaian Daerah (BKD) Kulonprogo, Drs.Djulistyo mengatakan untuk tahun ini Pemkab Kulonprogo tidak menerima pendaftaran CPNSD, yang sekarang banyak dipertanyakan masyarakat, tentang kapan pemkab membuka lowongan CPNSD umum. Bupati sudah mengirim surat ke Menteri PAN yang isinya belum akan merealisasikan formasi CPNSD yang disetujui oleh MenPAN. Hal ini karena untuk penghematan yang diperkirakan mengalami deficit pada tahun anggaran 2009 mendatang. Sehingga pada tahun ini Pemkab hanya menfokuskan untuk menyelesaikan pengangkatan tenaga honorer dan Sekretaris Desa (Sekdes) menjadi CPNSD saja.

Pengisian formasi CPNSD yang telah disetujui oleh MenPAN, jika dipaksakan oleh pemkab, akan membebani anggaran Pemkab. Karena persetujuan pengisian CPNSD tidak disertai dengan penambahan pengalokasian Dana Alokasi Umum (DAU), padahal untuk menggaji PNSD selama ini dari pusat, daerah tidak akan mampu untuk menggaji CPNSD umum yang baru tersebut..